Empat PIlar Dasar dalam Berorganisasi

Mengenal Permasalahan Dalam Berorganisasi

Selamat pagi salam sukses untuk semua mitra paytren di manapun Anda berada. Dalam sebuah organisasi sebenarnya diperlukan empat pilar dasar yang harus digunakan agar organisasi itu solid dalam menghadapi segala macam tantangan. Adapun empat pilar dasar itu yaitu :

1. Planning


Planning atau perencanaan memang bukanlah sesuatu yang nampak besar. Bahkan sering dilalaikan oleh orang-orang yang menjalankan roda organisasinya. Sehingga tidaklah mengherankan kalau organisasi mereka bubar di tengah jalan. Karena manfaat perencanaan itu baru terasa ketika organisasi itu sudah berjalan. Sehingga dalam perencanaan harus dipikirkan secara matang-matang mau dibawa Kemana organisasi yang anda buat dan sistem seperti apa yang akan Anda jalankan.

2. Organizing


Disini anda dituntut bijak dalam mengorganisasikan tim Anda. Bagaimana cara berkomunikasi dengan tim Anda agar tidak terjadi miss komunikasi yang bisa merusak harmoni dalam sebuah organisasi. Sehingga dibutuhkan pengorganisasian yang tepat mantap dan terarah serta disiplin yang tinggi. agar organisasi dalam kepemimpinan anda menjadi organisasi yang sangat solit kuat dan tentunya kekeluargaan.

3. Actuating


Berbeda dengan dua hal yang saya jelaskan diatas yang berbicara pada ranah teoritikal, dalam hal ini anda akan menemukan kenyataan yang berbeda dengan teori. Karena terkadang dalam pelaksanaan sebuah organisasi semuanya belum bisa berjalan dengan apa yang Anda rencanakan. Sehingga kebijaksanaan dalam diri anda sangat dituntut apalagi sebagai seorang leader yang berada di depan dan mengorganisasikan seluruh manajemen dan seluruh kerangka organisasi anda.

4. Controlling


Untuk yang ke-4 ini sangatlah penting. terutama bagi anda  yang memiliki support system. Seberapa besar pun yang telah anda dapatkan. ribuan bahkan puluhan ribu mitra. Ini akan percuma jika anda tidak memiliki management control. Mengontrol organisasi dengan baik agar bisa bertahan dan solit itu memang tidaklah mudah karena setiap Mitra itu memiliki karakter yang berbeda-beda, namun saya menemukan sebuah kebijaksanaan yang diajarkan oleh Setetes Air.

Air yang menetes dari daun yang paling atas ketika mengenai daun di bawahnya. maka daun dibawahnya pun akan menetaskan Satu Tetes air yang sama. Kemudian daun yang berada di posisi kedua meneteskan pada daun posisi ketiga dengan ukuran yang sama dan tidak berkurang sedikitpun.

Disini saya mengambil sebuah pelajaran bahwa jika duplikasi itu terjadi secara sempurna. Kemudian leader yang paling atas memberikan contoh sebaik-baiknya dan semua mitra memiliki kemandirian untuk menjelaskan, memahami, mengerti tentang perusahaan ini. seperti  pertamanya dan memberikan kepada leader keduanya maka organisasi yang super solit akan terbentuk dengan sendirinya. Ini adalah pelajaran yang diajarkan dari setetes embun kepada kita semua.

 Mari berdiskusi kawan saya tunggu komentar anda


Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "Empat PIlar Dasar dalam Berorganisasi"

Posting Komentar