Cara Membuang Perasaan Negatif Terhadap Sahabat Kita Sendiri

Membuang Prasangkan Negatif pada Sahabat


Assalamualaikum mitra treni, sahabat blogger dan rekan pembaca yang saya hormati, pada kesempatan kali ini saya akan mengabarkan  atau menjabarkan tentang arti praduga atau prasangka antara kita dan sahabat kita. Tentunya kita sama-sama mengetahui bahwa prasangka adalah salah satu jalan menuju kepada kebencian dan sudah ditegaskan bahwa sebagian dari prasangka kita itu adalah dosa. 

Bahkan kita sudah dilarang untuk berprasangka buruk terhadap sahabat kita ataupun orang lain, baik itu tetangga, kakak, adik orang tua dan sahabat karib kita. Prasangka buruk itu selalu datang dengan tiba-tiba, sekarang tugas kita adalah mencari jalan, mencari cara untuk menghilangkan prasangka buruk yang ada di dalam diri kita. Karena berprasangka buruk hanya akan membawa hal-hal negatif dan kerugian bagi diri kita sendiri dan orang lain.  Bahkan membawa sebagian dosa bagi diri kita.

Dibawah ini terdapat sebuah kutipan yang menurut saya bisa bermanfaat untuk menghilangkan prasangka buruk yang ada di dalam hati kita.


ﺇﺫﺍ ﺑﻠﻐﻚ ﻋﻦ ﺃﺧﻴﻚ ﺷﻲﺀ ﺗﻜﺮَﻫﻪ ﻓﺎﻟﺘﻤﺲ ﻟﻪ ﺍﻟﻌﺬﺭ . ﻓﺈﻥ ﻟﻢ ﺗﺠﺪ ﻟﻪ ﻋﺬﺭﺍ، ﻓﻘﻞ : ﻟﻌﻞ ﻷﺧﻲ ﻋﺬﺭﺍ ﻻ ﺃﻋﻠﻤﻪ

“Bila ada kabar yangg tidak menyenangkan tentang kawan Anda, maka cobalah cari alasan pembenarnya. Bila Anda tidak menemukannya, maka katakan: “Barangkali dia punya alasan yang saya tidak mengetahuinya.” ( Ghofur Tox )


Pernyataan ini saya anggap sebagai sebuah pernyataan yang cerdas dan sekaligus menjawab permasalahan yang kita alami selama ini.  Saya akan mencoba menjabarkan tentang isi dari kutipan tersebut. yaitu kita harus menelusuri kebenaran dari informasi yang kita dapatkan mengenai kejelekan-kejelekan yang dikabarkan atau dinisbatkan kepada sahabat kita, sebelum kita mengambil sebuah kesimpulan atau bahan menyampaikan informasi ini kepada orang lain.

 Karena jika kita sampai menyampaikan hal ini kepada orang lain maka ini akan menjadi ghibah yang akan membuat dosa bagi kita. Dan jika kita belum bisa menemukan tentang kebenaran dari informasi yang kita dapatkan maka sebaiknya kita berbaik sangka kepada sahabat kita, sampai kita menemukan kebenaran yang sebenar-benarnya. Inilah cara kita untuk menghilangkan perasaan buruk kepada sahabat kita, yaitu dengan berprasangka baik dan meneliti setiap informasi yang kita dapatkan terutama yang dinisbatkan kepada sahabat kita.

Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "Cara Membuang Perasaan Negatif Terhadap Sahabat Kita Sendiri"

Posting Komentar