Cara menghilangkan gengsi ketika mau berdagang


Assalamualaikum warahmatullah wabarakatuh

Sahabat sekalian para pembaca catatan Anida dan juga Para pemasar paytren yang saya hormati. Pada kesempatan kali ini kita akan bahas sejenak tentang cara menghilangkan gengsi ketika awal mula kita akan berdagang. Ketika pertama kali saya berdagang, salah satu sahabat saya kagum atau bahkan heran. kenapa saya malahan bangga ketika bertemu dengan teman-teman saya ketika saya membawa dagangan bukan malahan minder malu dan Gengsi.

Padahal pada saat itu Posisi saya adalah seorang sarjana dengan pendidikan yang bisa dikatakan lebih tinggi daripada lingkungan sekitarnya. Pada posisi ini biasanya sarjana bekerja di kantor dan lain sebagainya. kenapa kamu malah memilih berdagang ?

Karena sebenarnya Berdagang adalah tantangan, bukan hanya tantangan fisik akan tetapi juga tantangan mental. karena semakin tinggi pendidikan yang anda tempuh biasanya tingkat gengsi yang anda milik yang akan semakin tinggi. setiap orang akan merasakan hal tersebut, namun hal ini adalah hal pertama atau  tantangan pertama yang harus anda hadapi. Ketika anda ingin terjun di dunia usaha anda harus melawan gengsi. saya akan menjawab pertanyaan dari sahabat kita yang masuk ke dalam komentar Whatsapp, "Bagaimana cara menghilangkan Gengsi"

1. Nekat saja, berdagang saja.

Awal mula terjun ke dunia bisnis atau perdagangan, apalagi dagangannya adalah dagangan kecil-kecilan. Rasanya itu seperti mau naik podium, Anda akan merasakan jantung berdebar-debar, raut wajah yang memerah karena malu dan lain sebagainya. jika anda tidak nekat saja, tidak berdagang saja, maka anda selamanya tidak bisa jadi pedagang. karena ini adalah langkah pertama yang harus anda hadapi. hari pertama, kedua dan seterusnya, Anda akan merasakan hal ini.

2. Nekat saja berdagang saja meskipun kamu disindir orang

Jika anda sudah bisa melewati tahap yang pertama, sudah berani nekat untuk berdagang meskipun semalu apapun perasaan yang Anda rasakan. maka anda akan beranjak ke tahap berikutnya. yaitu dikatain orang dan lain sebagainya. Anda harus tetap bertahan meskipun dalam keadaan yang seperti ini, kalau anda tidak bertahan berarti mental Anda belum cukup kuat dan Anda harus mengulanginya dari awal.

3. Buatlah brand market anda sendiri

Setelah Anda memasuki dua fase tersebut dan masih tetap bertahan. maka langkah selanjutnya adalah membuat brand produk Anda sendiri. Ini Membutuhkan mental dan kepercayaan diri lebih dari sebelumnya. karena anda mencantumkan diri anda sendiri di dalam produk yang akan anda jual. Ketika anda sudah mampu menciptakan produk Anda sendiri, sudah mampu menghadapi rasa Gengsi. Maka ini adalah fase ke 3.

Cara paling tepat untuk menghilangkan rasa gengsi adalah dengan melakukan perdagangan yang menurut anda sangat sulit untuk dilakukan. meskipun malu, meskipun gengsi, lakukan saja, dagang saja. entah apapun perdagangan yang anda lakukan dengan syarat halal, nanti lama-kelamaan rasa malu tersebut akan hilang dengan sendirinya seiring dengan bertumbuhnya rasa percaya diri yang anda miliki.

Setelah itu bikinlah brand produk Anda sendiri, ciptakanlah market yang lebih luas dan semoga Anda bisa sukses dalam bisnis Anda. semoga pengalaman ini bisa memberi manfaat kepada anda semua dan jangan lupa mari kita tetap semangat dalam berbagai.

Assalamualaikum warahmatullah wabarakatuh

# jika ada pertanyaan Silahkan tulis di kolom komentar
Semoga bermanfaat kawan

Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "Cara menghilangkan gengsi ketika mau berdagang"

Posting Komentar