Jadilah Pribadi yang Menyayangi Anak Yatim

Yatim piatu malangnya nasibmu, semoga Tuhan selalu mencurahkan rahmat dan kasih sayang aamiin Allahumma Aamiin.

Seorang anak diciptakan dengan 2 kesempatan yang berbeda. Ada seorang anak dia dilahirkan lengkapnya dengan ibu dan bapak. Namun tak jarang ada anak-anak yang lahir yang hanya memiliki Ibu ataupun Bapak bahkan tidak memiliki keduanya.

Disinilah peran kasih sayang itu tampil, sebagai seseorang yang diberikan kasih sayang penuh dengan lengkapnya ayah dan ibu, harus mulai memahami dan menyayangi anak-anak yang tidak seberuntung anda pada saat ini.

Dan di sini Agama Islam telah mengajarkan untuk menyayangi anak-anak yatim. Karena kepada siapa mereka akan bersandar jika tidak kepada saudara seiman-seislam.

Kitalah yang akan menjadi orang tua mereka, yang akan memperhatikan mereka, menyayangi mereka mengelus, membelai rambut mereka dan memberikan sebagian rezeki kita untuk mereka.

Sebagai saudara, sudah sepatutnya kita menyayangi dan menghargai mereka seperti halnya menyayangi dan menghargai saudara kita sendiri. Oleh sebab itu adalah hal yang paling utama jika sekarang ini kita mulai bangkit dan sadar tentang pentingnya menyayangi dan menghargai anak-anak yatim.

Karena mereka lahir tidak selengkap kita, tidak seberuntung kita yang diberikan dua orang tua lengkap yang senantiasa menyayangi kita. oleh karena itu sangatlah penting kita menjadi pelipur lara, menjadi saudara tempat bernaung dan juga tempat mencurahkan kasih sayang.

Curhatan saya Pada kesempatan kali ini saya cukupkan. yang ingin saya sampaikan dan saya kesempatan kali ini adalah mari kita sama-sama menjadi pribadi yang menyayangi anak anak yatim, menjadi pribadi yang penuh dengan kasih sayang dan cinta kasih kepada mereka.

Coba Anda bayangkan wajah yang penuh senyuman dari anak-anak kecil yang tidak memiliki orang tua. Ketika anda memandang wajah mereka hati anda akan tersentuh terenyuh sekaligus anda akan merasakan kebbahagiaan yang teramat sangat.

Inilah kado yang Allah berikan kepada orang-orang yang menyayangi anak-anak yatim, sehingga hati mereka merasa tenang damai dan penuh dengan kebahagiaan. Mari kita menjadi pribadi yang bisa menghibur mereka di kala mereka berduka. semoga bermanfaat sampai jumpa di postingan selanjutnya.

Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "Jadilah Pribadi yang Menyayangi Anak Yatim"

Posting Komentar