Sudahkah kita menjadi leader paytren yang baik

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh

Sahabatku Mitra paytren dimanapun anda berada. pada kesempatan kali ini saya akan membagikan postingan dari sahabat saya, seorang leader paytren yang saya rasa bisa Kita renungkan dan bisa kita ambil hikmahnya. sekaligus sebagai perbandingan bagi diri kita, apakah kita sudah termasuk sebagai leader paytren yang baik atau belum.

Maretha PayTren : Sudahkah kita menjadi seorang leader sejati?? Apa yang dibutuhkan seorang leader dari mitranya?
Hanya dua hal yaitu Respect dan Trust!. Namun keduanya baru bisa dimiliki jika leader dapat memimpin dirinya terlebih dahulu.

Bagaimanakah tanda-tanda leader yang sudah mampu memimpin dirinya? Berikut penjelasannya :

1. Mempunyai kendali diri yang baik

Ia cool dan tidak gegabah. Ia sangat tahu kapan harus action, memberi usulan dan rekomendasi. Setiap kejadian direspon secara positif sehingga tidak suka mencari kambing hitam.

2. Mempunyai integritas yang kuat.

Komitmennya sangat tinggi, sehingga antara ucapan, pikiran dan tindakannya sejalan.

3. Terbiasa memberi lebih dari yang diterima

Saat ia menjual sebuah produk seharga 350ribu, maka layanan yang ia berikan ke customer melebihi angka tersebut. Misal, sesibuk apapun, ia selalu siap sedia menjawab pertanyaan customer. Sepertinya melayani dan memberi telah menjadi kamus hidupnya.

Saya tertarik untuk membahas lebih dalam materi tersebut. terutama pada poin ketiga, yaitu memberi lebih dari apa yang diinginkan. karena ketika saya melihat beberapa pemasar internet marketing. mereka mulai menggunakan teknik ini untuk memasarkan produknya.

yaitu dengan memberikan bonus-bonus secara gratis kepada calon customer mereka. sehingga biasanya costumer akan mendapatkan lebih dari apa yang dia dapatkan.

Saya misalkan anda menjual produk sebuah buku, tentang teknik memasarkan produk di internet. maka para pemasar internet marketing tidak hanya menjual buku dengan cara mengiklankannya di AdWords maupun Facebook saja. akan tetapi biasanya dia membuat forum khusus, membuat grup khusus yang membedah tentang tata cara internet marketing secara gratis. untuk mereka yang belum membeli buku.

sehingga sebelum dia memiliki buku tersebut orang yang akan membeli buku itu sudah mendapatkan sebagian ilmunya. hal ini akan membuat daya tarik tersendiri yang akan membuat bukunya laku secara cepat. karena dia secara otomatis sudah mengajak orang-orang yang memiliki minat pada internet marketing untuk belajar kepada dia. dia menjadi guru terlebih dahulu dan dia membuka beberapa teknik dan cara serta peluang internet marketing. baru kemudian dia menjual buku, dia mempromosikan buku yang akan dijual. seperti inilah teknik pemasaran di internet marketing yang sekarang sedang booming.

 baik membuat grup panduan mulai menggunakan WhatsApp, menggunakan Facebook, ataupun sekarang yang lagi tren membuat grup menggunakan telegram. inilah beberapa cara yang digunakan oleh internet marketing ketika akan memasarkan produknya. Nah sekarang kita sebagai pemasar paytren kira-kira apa yang akan kita berikan secara lebih kepada calon customer kita. sampai disini dulu semoga bermanfaat. untuk diskusi kita di kolom komentar. sampai jumpa .assalamualaikum warahmatullah wabarakatuh


Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "Sudahkah kita menjadi leader paytren yang baik"

Posting Komentar