Ingat kita adalah solopreneur bukan pengangguran

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh

Sahabatku mitra paytren dimanapun anda berada. Seringkali kita tidak menghargai diri kita sendiri. Misalkan saja ketika kita ditanya oleh sahabat kita, tentang sebuah pekerjaan dan pada saat itu kita belum memiliki pekerjaan yang tetap misalkan di kantor ataupun memiliki sebuah usaha yang sudah nampak hasil dan juga sudah nampak keberhasilannya.

kita secara spontanitas menjawabnya Dengan mengatakan bahwa diri kita pengangguran. Hai kawan Sekarang kamu di mana? saya masih nganggur saja. Perkataan sepertinya ini adalah perkataan yang kurang motivasi diri sendiri. kenapa kita tidak mengatakan bahwa kita adalah seorang solopreneur.

Solopreneur adalah seseorang yang masih berjuang sendiri untuk mengembangkan usahanya sendiri. meskipun solopreneur masih bergerak secara mandiri dan sendiri akan tetapi bukan hal yang tidak mungkin bahwa seorang solopreneur suatu saat nanti bisa menjadi seorang entrepreneur yang sukses dan benar-benar disegani oleh orang lain.

Oleh karena itu Mari kita bersama-sama belajar, suka membaca, mencari teknik dan informasi tentang cara terbaik agar kita bisa menjadi seorang solopreneur yang benar-benar sukses di suatu saat nanti. Seorang Soloprenaur itu fokus pada apa yang dia kerjakan. Dia memiliki passion atau minat yang tinggi terhadap Apa yang sedang ia kembangkan, kemudian dia memiliki motivasi yang luar biasa ketika menjalankan bisnis yang sedang dirintis.

Oleh karena itu untuk menjadi seorang Soloprenaur sejati harus menemukan passion, kita harus mampu belajar mampu melakukan trial error tanpa mengenal pantang menyerah.

Sedangkan istilah pengangguran biasanya disematkan oleh orang-orang yang kalah dan orang-orang yang dalam posisi yang tidak mengenakkan. padahal setiap orang ketika dia mau berjuang dan berusaha. mau melangkahkan kakinya keluar rumah saja untuk melakukan sebuah usaha sekecil apapun itu maka dia tidak pantas disebut sebagai seorang yang kalah atau Pengangguran.

karena orang yang berjuang untuk membangun sistem, mengembangkan bisnis yang ia minati dia bisa kita sebut sebagai seorang soloprenaur. seorang yang sedang merintis bisnis, yang sedang berjuang untuk kemandirian dalam hidupnya. ketika dia telah mencapai titik semangat dan suka terhadap bisnis yang ia kerjakan bukan tidak mungkin dia akan sukses dan akan menjadi entrepreneur sejati.

Untuk postingan kali ini saya cukupkan sampai disini Semoga bisa memotivasi diri kita agar menjadi pribadi yang lebih baik dan terus belajar dari hari ke hari. Dan perlu diingat bahwa kita bukanlah seorang pengangguran tapi kita adalah seorang solopreneur.

# jika ada pertanyaan Silahkan tulis di kolom komentar
Semoga bermanfaat kawan

Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "Ingat kita adalah solopreneur bukan pengangguran"

Posting Komentar