Bisakah memiliki dua ID dengan satu KTP di paytren dan bagaimana solusinya

Assalamualaikum warahmatullah wabarakatuh

Baru saja ada pertanyaan yang masuk dan menanyakan tentang sebuah permasalahan yang sering terjadi. Yaitu Bisakah kita memiliki dua ID paytren dengan menggunakan satu KTP. Jawaban saya sangat singkat ya itu tidak bisa. Karena satu KTP hanya boleh dimiliki oleh satu ID demikian halnya nomor HP anda.

Misalkan anda sudah mendaftar di kp25 maka anda tidak bisa mendaftar paytren lagi dengan nomor HP anda yang sama. Nah kemudian ketika anda sudah mendaftar paytren dan ingin memiliki ID paytren lagi maka caranya dengan menggunakan identitas yang berbeda. Yaitu dengan mendaftarkan anggota keluarga anda untuk menjadi Mitra bisnis paytren. Anda bisa mendaftarkan istri anda, adik anda atau saudara Anda yang lainnya.

Saya justru heran dan ingin balik bertanya. Untuk apa anda memiliki dua ID paytren. Sementara sebenarnya 1 id paytren saja sudah cukup jika anda mau menjalankan bisnis paytren dengan sungguh-sungguh. Dan jika memang limit transaksi anda terbatas karena jumlah transaksi anda dalam satu bulan sangat besar silakan Anda upgrade ke paket Titanium dengan perkalian 30 kali lebih besar dibandingkan dengan paket basic.

Atau mungkin Anda memiliki sebuah permasalahan, Yaitu anda dulu pernah mendaftar di bisnis paytren Akan tetapi anda lupa ID dan passwordnya. Maka Sebenarnya Anda tidak perlu mendaftar ulang, Anda tinggal merequest ID password yang anda miliki kepada customer service paytren secara langsung.

Atau anda memiliki permasalahan yang lainnya yaitu sponsor ada hilang entah kemana, Kemudian Anda ingin mendaftar kembali ke orang lain dan ini menjalankan paytren dengan sungguh-sungguh. Maka Saran saya Anda mulai kembali menggali diri Anda sendiri mulailah meluruskan Niat apa sebenarnya niat anda ikut dalam bisnis paytren ini. Karena jika niat dan tekad anda sudah bulat maka sebenarnya meskipun kita tidak memiliki sponsor kita masih bisa belajar sendiri dengan membaca blog milik para leader yang lainnya atau melihat YouTube atau mengikuti event event yang diadakan oleh paytren di setiap daerah di Indonesia.

Inilah jawaban singkat saya mengenai double id di paytren semoga menjawab dan postingan ini bisa membawa manfaat sampai jumpa.


# jika ada pertanyaan Silahkan tulis di kolom komentar

Semoga bermanfaat kawan


Postingan terkait:

2 Tanggapan untuk "Bisakah memiliki dua ID dengan satu KTP di paytren dan bagaimana solusinya"

  1. Bisakah 1 ID paytren di pakai untuk 2 orang. Misal saya dan istri?

    BalasHapus
    Balasan
    1. satu id paytren hanya bisa di instal dalam satu hp, tidak bisa digunakan di dua hp sekaligus... kalau gantian hpnya di pakai satu kampung juga bisa pak heheh

      Hapus